KUNJUNGI WEB SAYA

Di Perpustakaan UT D2 Pokjar Purwakarta Belajar Mandiri

Hai Blogging Salam Hangat, dan salam blogger. tidak terasa waktu semakin berlalu. seiring waktu tersebut banyak sekali pengalaman dalam hidup ini, dimulai dari memahami Dunia IT, dan dunia maya juga internet marketing sampai pada tujuan akhir yaitu SEO. begitu pula pencarian Ilmu saya dimulai S1 Teknik Informatika sampai D2 Perpustakaan DI UT Pokjar Purwakarta, tak habis dan tek henti - hentinya bagi saya untuk mencari ilmu dan mengaplikasikan ilmu tersebut. hanya saja saya belum bisa cari uang dan kerja :( .

Memang hidup ini sulit jika terfokus untuk menjadi seorang Pragmatism, butuh waktu untuk merubah semuanya dari sifat idealis. Tak lekang oleh waktu dan kebutuhan semakin meningkat akhir - akhir ini entah kenapa saya masih berada di ruang yang di temani dangan komputer, Internet, coding, dan lain semacamnya yang berhubungan dengan dunia IT.

Sekarang sudah hampir akhir perjalanan kuliah saya di UT D2 Perpustakaan, sedih rasanya jika meninggalkan teman yang sudah akrab. Software yang saya buat pun sudah hampir 100% yaitu Perpustakaan Digital Berbasis Program Aplikasi Sistem Terpadu. mungkin nanti saya akan upload dan mempublikasikannya secara gratis di blog yang saya cintai ini.

Ada point yang sangat berarti bagi saya kuliah di UT D2 Perpustakaan ini yaitu dengan adanya program Belajar Mandiri yang membuat saya menjadi semakin semangat, dan dari support Istri saya yang tercinta mudah-mudahan saya bisa lancar dan lulus D2 ini pada tahun 2013. Mari kita lihat dan baca apa itu Belajar Mandiri

Mahasiswa UT diharapkan dapat belajar secara mandiri. Cara belajar mandiri menghendaki mahasiswa untuk belajar atas prakarsa atau inisiatif sendiri. Belajar mandiri dapat dilakukan secara sendiri ataupun berkelompok, baik dalam kelompok belajar maupun dalam kelompok tutorial. UT menyediakan bahan ajar yang dibuat khusus untuk dapat dipelajari secara mandiri.
Selain menggunakan bahan ajar yang disediakan oleh UT, mahasiswa juga dapat mengambil inisiatif untuk memanfaatkan perpustakaan, mengikuti tutorial baik secara tatap muka maupun melalui internet, radio, dan televisi, serta menggunakan sumber belajar lain seperti bahan ajar berbantuan komputer dan program audio/video. Apabila mengalami kesulitan belajar, mahasiswa dapat meminta informasi tentang bantuan belajar kepada Unit Program Belajar Jarak Jauh Universitas Terbuka (UPBJJ-UT) setempat.

Belajar mandiri dalam banyak hal ditentukan oleh kemampuan belajar secara efektif. Kemampuan belajar bergantung pada kecepatan membaca dan kemampuan memahami isi bacaan. Untuk dapat belajar mandiri secara efektif, mahasiswa UT dituntut memiliki disiplin diri, inisiatif, dan motivasi belajar yang kuat.
Mahasiswa juga dituntut untuk dapat mengatur waktunya dengan efisien, sehingga dapat belajar secara teratur berdasarkan jadwal belajar yang ditentukan sendiri. Oleh karena itu, agar dapat berhasil belajar di UT, calon mahasiswa harus siap untuk belajar secara mandiri.
Previous
Next Post »
0 Komentar

Terimakasih telah berkomentar